Posted by : Unknown
Sunday, 21 November 2010
Recovery Data hardisk atau flash disk Dengan Victoria
i
Rate This
Recovery Data dengan Victoria ini biasanya disebut dengan Teknik PCB Hot Swap. Misalnya saya ingin menyelamatkan data dari harddisk Maxtor 20 GB (2B020H1-111111-WAH21PB0-KMBA-A5FBA). Harddisk tsb terdeteksi BIOS sebagai Maxtor Athena, bukan Maxtor 2B020H1. Pada kondisi seperti ini, harddisk tsb bisa dikatakan rusak.
Kita sebut saja HDD A.
Kemudian carilah Harddisk Maxtor lain yang masih bagus dan sehat, dan pastikan:
Alfabet Value Identik di huruf ketiga: KM(B)A
Model dan firmwarenya sama persis: (2B0)20H1-(WAH21PB0)
PCB Code sama: A5FBA
Firmware sehat
Dan kita sebut HDD B.
Tahapan Kerjanya:
* Jalankan program MHDD atau Victoria
* Pasang kabel data dan power HDD B. Posisi HDD B pada Secondary Master (Baik pada Port IDE Mainboard maupun posisi jumper hdd)
* Setelah HDD B terpasang dengan baik, tekan F2 (Shift+F2) untuk mendeteksi HDD B, maka akan muncul Model dan kapasitas LBA yang tepat HDD B tsb.
* Tekan F4 untuk menjalankan proses scanning pada HDD B.
* Jika cukup yakin dengan hasil scanningnya, tekan Alt+S untuk menghentikan putaran motor HDD B. Pada kondisi ini HDD B idle (arus listrik masih ada).
* Setelah motor berhenti, bukalah baut HDD B secara hati-hati untuk melepas PCB nya. PCB tsb tetap terpasang kabel data dan powernya, jangan dilepas…. dan letakkan PCB tsb dengan hati-hati…
Sampai di sini, jantung mulai deg-degan dan keringat dingin mulai bercucuran. Ambillah sapu tangan atau handuk untuk membersihkan keringat jangan sampai menetes ke PCB. Bisa rusak semuanya.. he he he
Baiklah kita lanjutkan:
* HDD A, lepaskan PCB nya.
* Pasang PCB HDD B ke HDD A
* Perlahan hati-hati kita masukkan pin-pin data dan memasang baut PCB HDD B pada HDD A.
* Setelah selesai, tekan F2 (Shift+F2) untuk mendeteksi ulang, motor bergerak kembali.
* Perhatikan Model dan Firmware yang tampil, HDD akan berfungsi normal seperti tidak ada firmware yang rusak.
* Tekan F4 untuk proses scanning.
* Jika sudah OK, Shutdown PC.
* HDD A dapat dipakai kembali dan dibackup datanya.
:D :D Selesai~
taked from http://faddli.wordpress.com/2010/01/18/recovery-data-hardisk-atau-flash-disk-dengan-victoria/
bajak-bajakan dikit lah! hehehe
ReplyDelete